Anda dapat menggunakan Logitech Gaming Software (LGS) untuk membuat makro yang mengotomatisasi serangkaian tombol mouse event dan/atau keystroke dengan mengeklik tombol mouse satu kali saja atau penekanan tombol G atau tombol fungsi.
- Memulai keyboard atau gaming mouse dalam mode Automatic Game Detection
- Memulai gaming mouse dalam mode On-Board Memory
- Tambahkan mouse event ke sebuah makro
- Tambahkan keystroke ke sebuah makro
- Tambahkan penundaan ke sebuah makro
- Pilih Opsi Mengulangi untuk makro
- Contoh mouse event
- Mouse event dan keystroke dengan contoh penundaan
Memulai keyboard atau gaming mouse dalam mode Automatic Game Detection
- Pastikan gaming mouse atau keyboard Anda telah terhubungkan dengan menggunakan kabel USB yang disediakan. Jika Anda memiliki wireless gaming mouse, pastikan daya perangkat Anda sudah penuh dan receiver USB telah terhubungkan ke port USB.
- Jalankan Logitech Gaming Software (LGS)
- Pilih perangkat gaming Anda dan navigasi ke tab Beranda.
- Jika dapat diterapkan, pastikan mouse atau keyboard diatur ke Automatic Game Detection.
- Klik ikon Customize buttons (Kustomisasi tombol), Customize G-keys (Kustomisasi tombol G) atau Customize Function Keys (Kustomisasi Tombol Fungsi) di bagian bawah layar.
- Di kotak Profiles (Profil), pilih profil yang ingin Anda buatkan makronya.
- Klik dua kali atau klik kanan tombol dan pilih Assign New Command (Tugaskan Perintah Baru) atau Edit Command (Edit Perintah) untuk membuka Command Editor. Anda pun dapat membuka Command Editor dengan mengeklik tanda “+” di panel Commands (Perintah). CATATAN: Tombol kiri dan kanan mouse hanya dapat dikustomisasi setelah fungsi terkaitnya ditugaskan ke tombol lain pada mouse.
- Di panel kiri jendela Command Editor, pilih tab Multi Key.
- Di kotak Name (Nama), berikan nama unik pada makro Anda yang akan membantu Anda mengidentifikasinya.
Memulai gaming mouse dalam mode On-Board Memory
- Pastikan gaming mouse Anda telah terhubungkan dengan menggunakan kabel USB yang disediakan. Jika Anda memiliki wireless gaming mouse, pastikan daya perangkat Anda sudah penuh dan receiver USB telah terhubungkan ke port USB.
- Jalankan Logitech Gaming Software (LGS)
- Pilih gaming mouse Anda dan navigasi ke tab Beranda.
- Pastikan mouse sudah diatur ke On-Board Memory.
- Klik ikon Customize on-board profile (Kustomisasi profil on-board) di bagian bawah layar.
- Klik dua kali atau klik kanan tombol dan pilih Assign New Command (Tugaskan Perintah Baru) atau Edit Command (Edit Perintah) untuk membuka Command Editor.
CATATAN: Tombol kiri dan kanan mouse hanya dapat dikustomisasi setelah fungsi terkaitnya ditugaskan ke tombol lain pada mouse. - Pilih tab Multikey Macro dari panel sebelah kiri jendela Command Editor.
Menambahkan mouse event ke sebuah makro
- Klik kanan di mana pun di bagian Keystrokes di Command Editor dan melayang di atas Insert mouse Event. Opsi berikut akan ditampilkan:
- Tombol Kiri
- Tombol Tengah
- Tombol Kanan
- Roda
- Tombol Tambahan
- Untuk setiap tombol mouse, Anda dapat menyisipkan event Ke Bawah, Ke Atas, atau Klik Jika Anda memilih event Click, LGS secara otomatis akan menambahkan event Ke Bawah dan Ke Atas secara berurutan.
CATATAN: Walaupun Anda dapat menambahkan tombol event ke atas dan ke bawah secara terpisah, kami merekomendasikan untuk menambahkannya keduanya. Jika tidak, makro akan dijalankan seakan-akan tombol sedang ditekan. - Untuk menghapus sebuah event, klik kanan event terkait di bagian Keystrokes dan pilih Delete (Hapus). Anda dapat memilih beberapa event dengan menggerakkan mouse saat menekan tombol klik kiri.
- Setelah makro Anda selesai, klik OK. Makro keyboard harus terdiri dari setidaknya satu penekanan tombol. Tombol OK tetap berwarna abu-abu hingga makro Anda memenuhi persyaratan ini.
CATATAN: Jika Anda membuka Command Editor di panel Commands (PErintah) di keyboard atau mouse dalam mode Automatic Game Detection, Anda harus menarik makro dari daftar Commands (Perintah) ke tombol mouse atau keyboard di jendela Customize buttons (Kustomisasi tombol). Nama makro akan terlihat di atas tombol mouse atau keyboard.
Lihat juga Contoh mouse event.
Mnambahkan keystroke ke sebuah makro:
- Di tab Multi Key atau Multikey Macro pada Command Editor, klik Start Recording (Mulai Merekam) untuk memulai memasukkan keystroke.
CATATAN: Pilih Record delays (Penundaan perekaman) antara event untuk secara otomatis menambahkan penundaan antara keystroke yang Anda inputkan. Misalnya, jika Anda menekan tombol A dan menunggu 4 detik sebelum menekan tombol B, LGS secara otomatis akan menyertakan penundaan itu di dalam makro. Fitur ini tidak tersedia pada mouse dalam mode On-Board Memory. - Tekan tombol atau mengetik di keyboard sebagaimana saat Anda sedang bermain.
CATATAN: LGS hanya mendaftarkan tombol yang ditekan, bukan simbol yang dihasilkan dari keystroke. Jika Anda ingin memasukkan simbol “!” di makro Anda, LGS menampilkan event shift down, up, dan tombol 1 up dan down.
TIP: Baca bagian lain dari artikel ini untuk memahami bagaimana cara menambahkan penundaan dan mouse event secara manual ke makro yang Anda buat dengan LGS. - Setelah selesai menambahkan keystroke yang diinginkan, klik Stop Recording (Hentikan Perekaman).
- Anda dapat menambahkan keystroke ke makro bahkan setelah Anda berhenti merekam. Klik kanan setiap event di bagian Keystrokes dan memilih Record Before Here (Rekam Sebelumnya Di Sini) atau Record After Here (Rekam Setelahnya Di Sini). Tergantung pada opsi yang Anda pilih, keystroke baru akan ditambahkan sebelum atau sesudah event yang Anda pilih. Setelah selesai menambahkan keystroke tambahan, klik Stop Recording (Hentikan Perekaman).
- Klik OK untuk menyimpan makro. Makro keyboard harus terdiri dari setidaknya satu penekanan tombol. Tombol OK tetap berwarna abu-abu hingga makro Anda memenuhi persyaratan ini.
CATATAN: Jika Anda membuka Command Editor di panel Commands (Perintah) di keyboard atau mouse dalam mode Automatic Game Detection, Anda harus menarik makro dari daftar Commands (Perintah) ke tombol mouse atau keyboard di jendela Customize buttons (Kustomisasi tombol). Nama makro akan terlihat di atas tombol mouse atau keyboard.
Menambahkan penundaan ke sebuah makro
Memasukkan penundaan di dalam event makro memungkinkan Anda untuk mengakomodasi waktu jeda dan waktu yang diperlukan untuk menyelesaikan tindakan di dalam game. Misalnya, jika tindakan tertentu di dalam game membutuhkan waktu 2 detik, Anda harus menambahkan penundaan sehingga makro akan menunggu 2 detik sebelum menjalankan sisa urutan perintah. Anda dapat secara otomatis menambahkan penundaan di antara keystroke Anda dengan memilih kotak centang Record delays between events (Rekam penundaan di antara event) di bawah bagian Keystrokes. Namun, Anda harus menambahkan penundaan secara manual di antara mouse event. Langkah yang sama diterapkan untuk secara manual menambahkan penundaan di antara keystroke:
- Klik kanan event di bagian Keystrokes di Command Editor sebelum Anda ingin menambahkan penundaan.
- Pilih Insert Delay (Masukkan Penundaan) dari menu pop-up.
- LGS akan menyertakan penundaan sepanjang 0,5 detik secara default. Untuk mengkustomisasi panjang penundaan, klik dua kali entri di bagian Keystrokes atau klik kanan penundaan dan pilih Edit.
- Ketik sebuah nilai dalam milidetik kemudian tekan Enter untuk menyimpannya.
Lihat juga Mouse event dan keystroke dengan contoh penundaan.
Pilih Repeat Option (Opsi Mengulang) untuk makro
Anda dapat menggunakan Command Editor untuk memilih opsi mengulang untuk makro Anda. Secara default, LGS menetapkan Opsi Mengulang ke None (Tidak Ada). Anda dapat memilih dari tiga opsi mengulang: None (Tidak Ada), While Pressed (Saat Ditekan), dan Toggle.
CATATAN: Fungsionalitas opsi mengulang tidak tersedia ketika mouse berada dalam mode On-Board Memory.
- Buka jendela Command Editor untuk makro yang ingin Anda ulangi.
- Di kotak Repeat Options (Opsi Mengulang), klik panah ke bawah di sebelah kanan.
- Pilih salah satu dari beberapa opsi berikut dari menu tarik turun yang muncul:
- Tidak Ada: Makro hanya sekali menjalankan keystroke.
- Saat Ditekan: Pilih opsi ini untuk mengulangi makro ketika tombol penugasan ditekan.
- Toggle: Mengeklik tombol akan mengaktifkan makro dan akan terus mengulanginya sampai tombol diklik lagi.
- Klik OK untuk menyimpan perubahan Anda.
Contoh mouse event
Di dalam contoh ini, kita akan membuat makro dua klik untuk lebih memahami cara kerja mouse event.
- Ikuti langkah-langkah Memulai di atas.
- Klik kanan di bagian Keystrokes, melayang di atas teks Insert Mouse Event (Masukkan Mouse Event), kemudian melayang di atas opsi Tombol Kiri di menu pop-up dan pilih Click dari menu pop-up kedua.
- Ulangi Langkah 2 untuk memasukkan event klik Tombol Kiri kedua.
- Klik OK untuk menyimpan makro.
Mouse event dan keystroke dengan contoh penundaan
Di dalam contoh ini, kita akan mengatur makro untuk membuka Device Manager untuk berkenalan dengan keystroke dan penundaan.
- Ikuti langkah-langkah di bagian Memulai di atas.
- Klik Start Recording (Mulai Merekam), tekan dan tahan tombol Windows, tekan tombol E, dan lepaskan tombol Windows. Anda seharusnya melihat perintah berikut di bagian Keystroke: CATATAN: Anda mungkin akan melihat Jendela Kanan, bukan Jendela Kiri, tergantung pada tombol Windows yang Anda gunakan.
- Klik kanan bagian Keystrokes, melayang di atas Insert Mouse Event (Masukkan Mouse Event), kemudian melayang di atas Right Button (Tombol Kanan). Pilih Click dari menu pop-up.
- Kita harus menambahkan penundaan antara keystroke dan event klik tombol kanan sehingga terdapat cukup waktu untuk memosisikan pointer di tombol Komputer di panel Navigasi. Klik kanan event Right Button Down (Tombol Kanan ke Bawah) dan pilih Insert Delay (Masukkan Penundaan). Berikutnya, klik dua kali event penundaan, ketik 4000 (4s) dan tekan Enter.
- Ulangi Langkah 3 untuk memasukkan event klik Left Button (Tombol Kiri).
- Tambahkan penundaan antara event Right Button Up (Tombol Kanan ke Atas) dan Left Button Down (Tombol Kiri ke Bawah) sehingga terdapat cukup waktu untuk memosisikan kursor di atas opsi Manage (Kelola) di menu pop-up. Klik kanan acara Left Button Down (Tombol Kiri ke Bawah) dan pilih Insert Delay (MAsukkan Penundaan). Berikutnya, klik dua kali event penundaan, ketik 4000 (4s) dan tekan Enter.
- Klik OK untuk menyimpan makro Anda.
Frequently Asked Questions
Tidak ada produk yang tersedia untuk bagian ini