Sekarang, keyboard dan mouse wireless dari Logitech umumnya menggunakan receiver USB-A. Namun, keyboard dan mouse wireless kami juga banyak yang terhubung via Teknologi Bluetooth® Rendah Energi. Mulai Sept 2021, sebagian besar mouse dan keyboard wireless kami yang baru akan dilengkapi dua cara untuk terhubung: Receiver USB-A Logi Bolt atau Bluetooth®.
Manajer produk kami selalu mensurvei industri dan meminta umpan balik berharga dari pelanggan kami. Ada dua kasus penggunaan penting yang menjadi pertimbangkan kami ketika menentukan konektivitas produk wireless:
- Menggunakan produk wireless dari Logitech (non-gaming) dengan komputer desktop/tower:
- Hari ini, sebagian besar komputer desktop memiliki jumlah port USB-C yang terbatas. Oleh karenanya, receiver USB-A saat ini yang digunakan Logitech sesungguhnya merupakan opsi yang lebih baik untuk sebagian besar komputer desktop, karena membebaskan port USB-C untuk aksesori yang memerlukan port Type-C. Jika komputer desktop tidak memiliki port USB-A, maka Anda masih bisa menggunakan adaptor. Komputer desktop terbaru juga dilengkapi dengan Bluetooth yang memungkinkan koneksi langsung.
- Menggunakan produk wireless dari Logitech (non-gaming) dengan komputer notebook/laptop:
- Komputer notebook berukuran besar biasanya memiliki port USB-A maupun USB-C.
- Data kami menunjukkan bahwa sebagian besar notebook yang lebih baru, lebih tipis, dan lebih ringan memilih untuk terhubung via Bluetooth, dan jumlah ini terus bertambah. Kami melihat dua alasan di balik hal ini: Pertama, kualitas koneksi Bluetooth telah semakin membaik selama beberapa tahun terakhir. Kedua, ketika Anda memiliki laptop cantik yang sangat tipis, sebuah receiver yang menonjol tentunya mengurangi keindahan laptop tersebut.
- Selain itu, ada juga keterbatasan dari sisi teknis. Pada receiver USB-A pada umumnya, kita bisa memasukkan circuit board (PCB) ke dalam logam konektor itu sendiri, sehingga menghadirkan bentuk receiver USB yang sangat kecil. Dan bentuknya yang kecil ini menawarkan manfaat untuk membiarkan receiver selalu terpasang di laptop — “pasang dan lupakan”. Dengan format USB-C, tidaklah mungkin untuk memasukkan circuit ke dalam logam konektor, sehingga bagian yang menonjol keluar dari komputer akan lebih panjang dan lebih besar, dengan risiko merusak port serta receiver jika tersenggol. Sehingga menggugurkan tujuan solusi “pasang dan lupakan” yang kita miliki sekarang ini. Inilah sebabnya mengapa kami menganjurkan untuk menggunakan Bluetooth.
Frequently Asked Questions
Tidak ada produk yang tersedia untuk bagian ini